Nongki-nongki di Kafe Kopi Magma, Nuansa Hijau Pepohonan di Krukut Depok
ruzka.republika.co.id--Kata siapa saat ini kamu sudah tidak bisa lagi menemukan kafe dengan nuansa hijau di padatnya Kota Depok?
Meskipun Kota Depok saat ini sudah dipenuhi dengan banyaknya proyek pembangunan jalan toll, kamu masih bisa menemukan tempat ngopi yang menarik, adem, dan juga tenang dengan nuansa hijau.
Ditengah kepadatan proyek pembangunan toll, ternyata di Krukut Depok kamu masih bisa nongkrong bareng teman-teman, ngopi-ngopi cantik, ataupun hangout bareng keluarga dengan nuansa hijau pepohonan, Loh!
Baca Juga: Pemkot Depok Terus Berupaya Jaga Keamanan dan Kehalalan Pangan
Namanya Kopi Magma, tempat nongki (nongkrong) rindang yang belum lama beroperasi ini berlokasi di Jalan Raya Krukut, Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo, Kota Depok.
Kopi Magma memiliki lahan yang begitu luas dengan konsep mayoritas terbuka outdoor space yang dominan dipenuhi tanaman-tanaman dan juga pepohonan, ada juga ruang semi terbuka dengan gaya tempat duduk beragam lengkap dengan ornamen-ornamen yang menghiasinya.
Menciptakan suasana rindang nan teduh jika kamu ingin bersantai dan menikmati sore menjelang malam. Menjadikan salah satu tempat yang cocok didatangi saat sedang stress akibat pekerjaan ataupun masalah lainnya.
Baca Juga: DEN Apresiasi Peran PLN Icon Plus Dukung Transisi Energi Nasional
Tempat ngopi santai di Krukut Depok ini juga pas banget untuk dijadikan tempat daily meeting, WFC, ataupun nugas kuliah. Karena, di Kopi Magma menyediakan fasilitas wifi yang super ngebut.
Tidak hanya itu, di Kopi Magma juga menyediakan fasilitas musala yang nyaman, toilet yang bersih dan juga area lahan parkir mobil dan motor yang memadai, sehingga kamu tidak perlu khawatir dan bingung jika membawa kendaraan pribadi.
Harga minuman dan makanan yang ditawarkan masih cukup terbilang affordable. Untuk minuman dibandrol dengan harga mulai dari dua puluh ribuan.
Baca Juga: Ini Tips Perawatan Cantik Alami Tanpa Biaya Mahal
Dan, untuk menu makanan terbagi menjadi snacks dan juga makanan berat yang dibandrol dengan harga mulai dari dua puluh ribu sampai empat puluh ribuan.
Namun, rasa minuman dan makanan yang mereka sajikan tentu saja sesuai dengan harga yang mereka tawarkan.
Jadi, kapan kamu mau nongki-nongki di Kopi Magma? Bawa sekalian gebetannya!
Reporter: Syifa Alvernia Naufal