Gaya Hidup

Film Dua Surga Dalam Cintaku, Angkat Tema Keikhlasan Cinta Berpoligami

Film Dua Surga Dalam Cintaku.

RUZKA REPUBLIKA --Film religi romantis Dua Surga Dalam Cintaku menyapa pecinta film tanah air mulai 21 Maret 2024.

Film yang diadaptasi dari novel karya almarhum Atho Al Rahman ini baru saja visit di bioskop Cinepolis, Depok Town Square (Detos), Kota Depok, Sabtu (23/03/2024).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Acara dihadiri, bintang utamanya yakni Keira Shabira yang menonton bersama puluhan wartawan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Depok.

Baca Juga: PWI Jabar Peduli Gelar Bakti Sosial Ramadhan, Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

Film ini diharapkan dapat diterima oleh masyarakat pecinta film Indonesia dan memberikan pesan moral tentang keikhlasan dalam menerima kondisi yang tidak terduga.

Artis Keira Shabira yang berperan sebagai Husna mengungkapkan bahwa film ini berbeda dari film lainnya karena mengambil lokasi syuting di Mekkah, Madinah, dan Taif, Arab Saudi.

Selain juga melakukan syuting di Bogor dan Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta.

Baca Juga: Cek Stasiun Pasar Senen Jakarta, Menhub Pastikan Kelancaran Kereta Mudik Lebaran 2024

"Ini adalah film Indonesia pertama yang syuting di Bukit Sawa-Marwa. Hal ini menjadi pembeda film Dua Surga Dalam Cintaku dengan film lainnya," ujar Keira.

Film ini bercerita tentang mahasiswa UIN, mengambil syuting di UIN, penulis novelnya alumnus UIN, dan penyanyi soundtracknya juga alumnus UIN. Bahkan ada dosen UIN yang main dalam film ini.

Baca Juga: PT Tirta Asasta Depok Terus Tumbuh, Raih Torehan Positif dengan 4 Penghargaan Top BUMD 2024

Pemeran utama lainnya yakni Yuki Kato yang memerankan karakter Zilka, sosok wanita lain yang hadir dalam kehidupan rumah tangga pasangan suami istri Alif Alli sebagai Arham dan Keira sebagai Husna.

"Saya para pecinta film nasional untuk menonton film ini dan membawa tisu karena film ini akan menyentuh hati dan perasaan, dua cinta dengan keikhlasan dalam satu rumah tangga," jelas Keira. (***)

Berita Terkait

Image

Pemkot Depok Bentuk CSIRT, Dapat Mendukung SPBE yang Lebih Aman

Image

Depok Ikuti Launching CSIRT 2024, Perkuat Keamanan Siber

Image

17 Agustus 1945, Indonesia Merdeka, Tapi Depok Lebih Dulu Merdeka, Begini Ceritanya