Terminal Jatijajar Ungkap Ratusan Pemudik Sudah Kembali ke Depok
RUZKA REPUBLIKA -- Arus balik mudik di Terminal Jatijajar, tercatat sebanyak 515 pemudik sudah kembali ke Depok.
Ratusan pemudik tersebut kembali dari kampung halamannya dari berbagai daerah di Pulau Jawa dan juga dari Sumatera .
Arus balik ke Depok sudah mulai terlihat mulai ramai di Terminal Jatijajar pada Ahad (14/04/2024). Pada Selasa (16/04/2024) sudah berakhirnya masa liburan dsn cuti Lebaran 2024..
Baca Juga: Antisipasi Puncak Arus Balik Tol Cikampek, Diterapkan Rekayasa Lalu Lintas
"Memang tercatat dari mulai Sabtu (13/04/2024), pemudik balik yang berangkat dari timur maupun barat, sudah mulai terlihat, ramai," ujar Kepala UPT Terminal Jatijajar, Kota Depok, Asri Immanuel Sinuraya dalam keterangan yang diterima, Senin (15/04/2024).
Menurut Asri, hingga Senin (15/04/2024), tercatat sudah sekitar 515 penumpang bus yang turun di Terminal Jatijajar.
"Setiap kedatangan bus, tim kami segera mencatat berapa penumpang yang turun di Terminal Jatijajar,” ungkapnya.
Baca Juga: PWI Pusat Gelar Pra UKW untuk Papua Tengah dan Riau, UKW Merupakan Program Prioritas
Lanjut Asri, situasi di Terminal Jatijajar masih terbilang landai, tak ada penumpukan. Informasi yang diterima, kebanyakan para pemudik lebih memilih turun di pinggir jalan.
"Saat arus balik, Terminal Jatijajar tak memberikan pelayanan ekstra pada para penumpang. Jadi kami lakukan layanan secara reguler saja, karena jumlah penumpang turun seperti umumnya atau hari biasa,” terangnya. (***)