Satgas Dinas PUPR Memperbaiki Turap Kali Angke di Perumahan BSI Sawangan
RUZKA REPUBLIKA -- Satuan Tugas (Satgas) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok diterjunkan guna melakukan perbaikan turap Kali Angke sepanjang 10 meter di Perumahan Bumi Sawangan Indah (BSI) Kecamatan Sawangan, Kota Depok.
Adapun perbaikan turap sepanjang 10 meter tersebut dilakukan karena turap eksisting dibongkar untuk akses alat berat.
“Kami terpaksa membongkar turap sepanjang 10 meter agar alat berat bisa turun hingga Kali Angke. Kami akan melakukan normalisasi Kali Angke,” kata Kepala Dinas PUPR Kota Depok Citra Indah Yulianty dalam keterangan yang diterima, Rabu (25/09/2024).
Baca Juga: Dinkes Depok akan Fokus Beri Layanan Kesehatan TBC dan HIV/AIDS
Baca Juga: Hujan Deras, Depok Banjir Dimana-mana, Jalan Margonda Tergenang Air
Menurut Citra, untuk tinggi perbaikan turap bervariasi. Mulai dari 50 sentimeter (cm) sampai dengan 2 meter. Pekerjaan dilakukan oleh satu regu Satgas atau 10 personel.
“Perbaikan turap sudah berjalan kurang lebih sepekan. Tidak ada target penyelesaian, yang jelas turap harus terbangun seperti sediakala,” terangnya. (***)