Olahraga

Rincian 100 Gol Marcus Rashford Bersama Manchester United

Marcus Rashford mencetak gol ke-100 bersama Manchester United

ruzka.republika.co.id- Marcus Rashford menjadi pembeda Manchester United. Gol tunggalnya mengantar Setan Merah kemenangan atas West Ham United di Old Trafford, Minggu (30/10/2022).

Hasil pekan 12 Liga Inggris itu memastikan Man-United bertahan di posisi 5 klasemen dengan 23 poin. Hanya defisit satu angka dari Newcastle dan tiga poin dengan Tottenham yang ada di atasnya.

Gol Rashford yang terukir di menit 38 itu juga sangat bermakna. Gol tersebut tercatat yang ke-100 bagi Rashford selama memperkuat Manchester United. Sekaligus kado ulang tahunnya yang ke-25 pada 31 Oktober 2022.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Dia bergabung dengan sederet legenda United yang telah mematri namanya. George Best mencapai 100 gol ketika dia berusia 22 tahun, sementara Wayne Rooney dan Sir Bobby Charlton pada usia 23 tahun.

Cristiano Ronaldo juga berusia 23 tahun ketika dia mencetak golnya yang ke-100 untuk United, sementara Denis Law dan Dennis Viollet berusia 24 tahun.

Dari 100 gol tersebut, sebanyak 63 didonasikan di Liga Iggris, 12 di Liga Champions dan 10 Liga Europa. Selebihnya, 8 gol di Piala Liga dan 7 di Piala FA.

Baru minggu lalu dia menyimpulkan di mana dia berada sekarang dengan mengatakan: "Saya merasa seperti saya sampai di sana. Saya jauh lebih bahagia, saya lebih menikmati diri saya sendiri."

"Saya hanya menantikan pertandingan," pungkasnya.*

100 Gol Rashford

63 - Liga Inggris

12 - Liga Champions

10 - Liga Europa

7 - Piala FA

8 - Piala Liga