Nasional

Pemprov Jabar Revitalisasi Situ Jatijajar Depok, Dijadikan Destinasi Wisata

Siti Jatijajar di Wilayah Kecamatan Tapos, Kota Depok

ruzka.republika.co.id--Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) melakukan intervensi revitalisasi Situ Jatijajar yang ada di wilayah Kecamatan Tapos, Kota Depok. Rencananya revitalisasi dilaksanakan pada Maret 2023 dan dikerjakan selama empat bulan dengan total anggaran sebesar Rp 2,7 miliar dari APBD Pemprov Jabar.

"Pekerjaan ini ditargetkan selesai pada 23 Agustus 2023," ujar Lurah Jatijajar, Mujahidin saat melakukan sosialisasi ke warga di sekitar Situ Jatijajar, Kamis (09/03/2023).

Menurut Mujahidin, revitalisasi tersebut dimaksudkan untuk menambah nilai Situ Jatijajar sebagai objek wisata. Dengan begitu, diharapkan dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan dan ekonomi warga sekitar Situ Jatijajar.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Alhamdulillah, sudah dimulai proses revitalisasinya. Alat berat juga sudah didatangkan,” ungkapnya.

Lanjut Mujahidin, nantinya di Situ Jatijajar akan dibangun jogging trek mengelilingi situ. Selain itu, hutan Situ Jatijajar juga akan dibuat arena olahraga seperti yang ada di Alun-alun Kota Depok.

"Kemudian bakal dibuat papan nama Situ Jatijajar yang besar dan letaknya berada di tengah situ,” terangnya.

Rencananya Situ Jatijajar wajah baru akan menjadi destinasi wisata yang akan diresmikan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil.

"Insya Allah, pada 23 Agustus nanti langsung diresmikan oleh Gubernur Jabar, Ridwan Kamil," tuturnya.

Ketua RW 01 Kelurahan Jatijajar, Achmad Mauludin yang wilayahnya berbatasan langsung dengan Situ Jatijajar, menyambut gembira dengan dilakukannya penataan dan rerevitalisasi situ oleh Pemprov Jabar.

"Ini sesuai janji Gubernur Jabar, Ridwan Kamil didampingi Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono saat berkunjung ke Jatijajar tahun lalu. Ke depan semoga juga ada penambahan untuk biaya revitalisasi kembali, seperti yang diberikan Pemprov Jabar ke Situ Rawa kalong," pungkasnya. (Rusdy Nurdiansyah)