Sekolah

Wakil Wali Kota Depok Motivasi Siswa SMAIT Nurul Fikri, Hidup Memberi Banyak Pengalaman dan Pembelajaran

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono memberikan motivasi kepada para siswa SMAIT Nurul Fikri Kota Depok dalam kegiatan latihan kepemimpinan.

ruzka.republika.co.id--Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono memberikan motivasi kepada para siswa SMAIT Nurul Fikri Kota Depok dalam kegiatan latihan kepemimpinan.

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono memberi motivasi yang diberikan meliputi pengalaman hidup yang telah dijalani hingga berhasil menjadi seorang Wakil Wali Kota Depok.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Hidup itu memberi banyak pengalaman dan pembelajaran. Apa yang kita cita-citakan harus bisa diwujudkan dengan berbagai tindakan. Nah, motivasi ini yang ingin kita tanamkan kepada siswa SMAIT Nurul Fikri ini," ujar Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono usai memberikan materi dan paparan terkait latihan kepemimpinan SMAIT Nurul Fikri, Kota Depok, Jumat (24/11/2023).

Baca Juga: Dalam Peringati HKN 2023, Depok Bagikan Voucher Gratis Pembelian Produk UMKM

Lanjut Imam, selain bercerita tentang pengalaman hidup, termasuk pendidikan, pekerjaan dan pengalaman organisasi.

Ia juga memaparkan terkait demografis Kota Depok. Seperti prestasi Kota Depok, Indeks Pembangunan Manusia (IPM), program pemerintah dan lain sebagainya.

Fokus Pemerintah Kota (Pemkot) Depok salah satunya adalah terkait pendidikan. Pemkot Depok memiliki program beasiswa untuk siswa dari jenjang SD sampai Perguruan Tinggi.

Baca Juga: Depok Gelar Hari Kesehatan Nasional, Deklarasi Universal Health Coverage Bersama BPJS Kesehatan

"Ini kita juga tekankan agar nantinya mereka menjadi pemimpin yang memikirkan rakyatnya," terang Imam.

Kepala SMAIT Nurul Fikri Kota Depok, Euis Erinawati mengatakan, peserta latihan kepemimpinan diikuti oleh siswa kelas X dan XI.

Kegiatan ini merupakan bagian penting dalam tahapan pembiasaan karakter seorang pemimpin di sekolah Nurul Fikri.

Baca Juga: IMC Festival Archery Championship 2023, Diikuti 300 Atlet Panahan, Bagian dari Peringatan Bulan Solidaritas Palestina

"Peserta terpilih ini disiapkan untuk menjadi agent of change," kata Euos

Dia menambahkan, nantinya mereka akan menjadi tutor untuk adik-adik kelasnya, bagaimana mempersiapkan diri untuk menjadi calon pemimpin.

"Kami berterimakasih kepada seluruh jajaran Pemkot Depok yang menyambut baik kegiatan ini," ucap Euis.

Sumber: depok.go.id