Serba Serbi

BPS Depok, Laki-laki di Beji Lebih Bahagia Daripada Perempuan

Foto ilustrasi pria di Beji lebih bahagia daripada perempuan.

ruzka.republika.co.id--Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Depok, Indeks Kebahagiaan masyarakat di Kecamatan Beji tertinggi di Kota Depok.

Kesejahteraan masyarakat Kecamatan Beji mendapat jumlah 87,29 poin. Penilaian ini bersifat obyektif dengan beberapa kategori.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Penilaian ini bersifat objektif dengan beberapa kategori seperti keguyuban, ketahanan keluarga dan psikologi warga.

"Fasilitas kesehatan dan gedung pelayanan yang sudah baik, menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi Indeks Kebahagiaan masyarakat Beji," ujar Wali Kota Depok, Mohammad saat kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Beji Tahun 2024 untuk realisasi 2025 di Aula Kecamatan Beji, Senin (29/01/2024) lalu.

Baca Juga: Mecin untuk Masakan Lezat, Sehat, Halal, Bergizi dan No Worries, Mitos atau Fakta?

Namun, yang tidak kalah penting adalah kapasitas sumber daya manusia (SDM) yang memadai.

Sebagus apapun fasilitas jika tidak diimbangi dengan SDM yang mumpuni, maka tidak akan maksimal. Ini menjadi suatu kebanggaan untuk semua, karena masyarakat Beji rata-rata sejahtera.

Terdapat tiga dimensi kebahagiaan, di antaranya, kepuasan hidup, perasaan dan makna hidup.

Kepuasan hidup artinya apa yang diinginkan selalu terpenuhi, seperti pendidikan, pekerjaan, tempat tinggal dan lain sebagainya.

Baca Juga: Guntur Subagja Mahardika Kembali Pimpin Pusat Riset CSPS SKSG UI

Perasaan maksudnya adalah perasaan senang, tidak cemas dan tidak tertekan.

Sedangkan makna hidup maksudnya adalah terkait kemandirian, penguasaan lingkungan dan pembinaan diri.

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kecamatan Beji angkanya lebih tinggi dari IPM Kota Depok. Dimana nilainya mencapai 82,67, sedangkan IPM Kota Depok sebesar 82,53.

Baca Juga: HGN, Perlu Kerjasama Multipihak untuk Perbaiki Gizi Anak

Lanjut Idris, kaum pria di Kecamatan Beji lebih bahagia dibandingkan dengan kaum perempuan.

"Saya merasa tidak pusing lagi karena warga Beji sudah bahagia, terutama yang pria yakni sebesar 87,95 poin sedangkan perempuan 86,83 poin," ungkapnya. (***)

Berita Terkait

Image

Pemkot Depok Bentuk CSIRT, Dapat Mendukung SPBE yang Lebih Aman

Image

Depok Ikuti Launching CSIRT 2024, Perkuat Keamanan Siber

Image

Pemkot Depok Targetkan IPM 2023 Sebesar 81,97