Edukasi

Koki Otonomi Kisah Anak Sekolah Pamong, Wakil Wali Kota Depok: Dulu Pendemo Sekarang di Demo

Flyer Seminar dan Bedah Buku Koki Otonomi Kisah Anak Sekolah Pamong.

ruzka.republika.co.id--Dalam rangka HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) yang ke-52 serta HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP) yang ke-24 Tingkat Kota Depok menggelar acara Seminar dan Bedah Buku Koki Otonomi Kisah Anak Sekolah Pamong pada Senin (20/11/2023).

Acara seminar ini diselenggarakan di Gedung Balai Kota Depok yang dihadiri oleh Imam Budi Hartono (Wakil Wali Kota Depok), Supian Suri (Sekda Depok/Ketua DP Korpri Kota Depok) serta Prof. Djohermansyah Djohan, MA dan Jose Rizal, S.STP, M.Si selaku narasumber.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kendati demikian, acara seminar ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua Dewan Pengurus Korpri Kota Depok, Sekretaris Dinas (Sekdis) Kota Depok serta para Lurah, Camat dan jajaran lainnya yang menjadi bagian Perangkat Dinas (PD) Kota Depok.

Baca Juga: Pemilu 2024, PWI Jabar Ajak Wartawan Taat Kode Etik dan Jaga Netralitas

Tidak hanya itu, acara seminar online ini juga ditayangkan live di akun Youtube resmi Pemerintah Kota (Pemkot) Kota Depok serta dilampirkan zoom meeting passcode untuk para peserta seminar.

Rangkaian acara Seminar dan Bedah Buku Koki Otonomi Kisah Anak Sekolah Pamong dimulai dari sambutan yang diberikan langsung oleh Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono.

Kemudian sesi tanya jawab, sesi foto bersama, stand up comedy, serta puncak atau tujuan acara yaitu Bedah Buku yang akan dipaparkan langsung oleh Prof. Djohermansyah Djohan, MA dan Jose Rizal, S.STP, M.Si sebagai narasumber acara.

Baca Juga: Pentas Fashion Show Berkebaya dari Komunitas Perempuan Pelestari Budaya Indonesia

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono memberikan apresiasi kepada jajaran PD Kota Depok yang sudah hadir dalam acara yang sangat menarik ini.

Tidak hanya itu, Wakil Wali Kota Depok juga mengungkap masa-masa dirinya yang masih menjadi mahasiswa aktif demo.

“Dulu saya mahasiswa Fakultas Teknik di Universitas Indonesia (UI), sejak menjadi mahasiswa saya aktif demo sana-sini untuk menyuarakan kebenaran. Sekarang, setelah menjadi Wakil Wali Kota Depok yang tadinya saya pendemo sekarang saya di demo,” ungkap Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono.

Baca Juga: Penutupan IMC Futsal Championship 2023 untuk Solidaritas Palestina, MTs Negeri 24 Jakarta Juara

Aara Seminar dan Bedah Buku dalam rangka HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) yang ke-52 serta HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP) yang ke-24 Tingkat Kota Depok, Senin (20/11/2023).

Menurut Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono, acara seminar ini sangat menarik bagi para pejuang reformasi khususnya di Kota Depok.

“Ya, bagi saya acara ini sangat menarik ya untuk para pejuang reformasi yang merumuskan tentang otonomi daerah kala itu yang menjadikan Kota Depok saat ini sudah semakin maju,” jelasnya.

Baca Juga: Depok Gelar Vaksin Rabies Massal Gratis, Cegah Resiko Kematian pada Manusia

Dengan demikian, karena adanya otonomi daerah menjadikan banyaknya daerah-daerah di Indonesia yang berkembang sangat pesat karena pengelolaan keuangan serta kebebasan-kebebasan dalam otonomi daerah pada Undang-undang (UU) Otonomi Daerah.

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono juga menerangkan berkat Undang-undang (UU) Otonomi Daerah menjadikan ruh bagi perkembangan daerah-daerah yang ada di Indonesia. Khususnya Kota Depok yang sebelumnya masih digandeng oleh wilayah Bogor.

“Ya benar, karena hal tersebut dahulu Kota Depok masih tergabung dalam wilayah Kabupaten Bogor,” kata Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono.

Baca Juga: Depok Gelar Kirab Pemilu 2024, Sosialisasikan Kepemiluan ke 11 Kecamatan

Ia juga menambahkan karena adanya Undang-undang (UU) Otonomi Daerah, saat ini Depok sudah memisahkan diri dari wilayah Bogor.

“Zaman dulu Depok masih nempel sama wilayah Kabupaten Bogor, lalu pada tahun 1982 Depok mendapatkan status Kota Administratif. Kemudian sejak 20 April 1999 akhirnya Depok ditetapkan menjadi Kotamadya atau yang sekarang disebutnya Kota yang kemudian sudah berpisah dari Kabupaten Bogor,” ungkap Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono.

Reporter: Syifa Alvernia Naufal