Edukasi

Remaja Putri di Depok Belajar Ketrampilan Tata Rias

Kegiatan pelatihan tata rias ke remaja putri di Depok yang berlangsung selama lima hari, 26-30 Juni 2024.

RUZKA REPUBLIKA -- Wanita idaman bisa dibilang sangat identik dengan kecantikan. Untuk tampil cantik harus memiliki keterampilan dalam merias wajah.

Nah, guna mengenalkan tata rias yang baik, Aparatur Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung, Kota Depok menggelar pelatihan tata rias kecantikan bagi belasan remaja.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kegiatan yang berlangsung selama lima hari, 26-30 Juni 2024 ini digelar di Gedung Balai Pelatihan Koperasi (Balatkop) Kota Depok, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.

Baca Juga: Wakil Wali Kota Depok Apresiasi Peran Para Guru dalam Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

"Kami berikan pelatihan kepada 20 remaja yang belum memiliki pekerjaan, dan disini dilatih oleh tata rias profesional," ujar Lurah Pondok Jaya, Denny Ferdian, Jumat (27/06/2024).

Menurut Denny, peserta dilatih untuk merias wajah mulai dari persiapan membersihkan wajah, cara merias, hingga pemberian informasi mengenai produk kosmetik dan kegunaannya.

"Tidak hanya teori tapi juga peserta langsung praktek merias wajah, sehingga mereka semakin terasah skillnya," katanya.

Baca Juga: Pencegahan, KUA di Depok Ingatkan Bahaya Judi Online ke Calon Pengantin

Baca Juga: Tinjau PLTS PLN, Menteri BUMN Pastikan Peringatan HUT RI di IKN Gunakan Listrik Hijau

Camat Cipayung, Hasan Nurdin yang membuka kegiatan tersebut berharap, peserta mengikuti pelatihan secara serius. Selain untuk dirinya sendiri, ilmunya juga dapat bermanfaat membuka lapangan pekerjaan baru.

"Semoga warga Cipayung ke depannya bisa menjadi generasi penerus yang unggul, tidak hanya sebagai pekerja tetapi juga wirausaha yang membuka lapangan kerja," harapnya. (***)

Berita Terkait

Image

Pemkot Depok Bentuk CSIRT, Dapat Mendukung SPBE yang Lebih Aman

Image

Depok Ikuti Launching CSIRT 2024, Perkuat Keamanan Siber

Image

17 Agustus 1945, Indonesia Merdeka, Tapi Depok Lebih Dulu Merdeka, Begini Ceritanya