Konyol! Aksi Koboy Oknum Pegawai PN Depok Todongkan Senjata ke Warga, Sanksi Pemecatan Menanti
RUZKA REPUBLIKA -- Konyol!.Aksi 'koboy' yang diduga dilakukan oknum Pengadilan Negeri (PN) Kota Depok, berinisial DLO.
Aksi konyol tersebut mendadak viral karena terekam dalam video oknum tersebut mengeluarkan senjata dan ditodongkan ke salah satu warga.
Video yang diunggah salah satu akun tiktok menuliskan "Begini Prilaku Pegawai Pengadilan Kota Depok mengintimidasi Warga dengan pistol. Pegawai Koboy."
Kejadian tersebut berlangsung di Perumahan Pondok Petir Residence, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok.
Penyebabnya persoalan pembongkaran bangunan saung yang didirikan di lahan fasilitas umum milik Pemerintah Kota (Pemkot) Depok.
Saat dikonfirmasi, Humas PN Depok, Aswin Sugandhi membenarkan aksi koboi tersebut dilakukan oleh oknum pegawai PN Depok dan sudah melakukan pemeriksaan.
Baca Juga: Kerja Sama JNE dan East West Seed Indonesia Ciptakan Pelayanan Terbaik di Sektor Pertanian
"kami sudah panggil dan memeriksa oknum DLO," kata Aswin, Senin (12/08/2024).
Lanjut Aswin, pemeriksaan langsung dipimpin Wakil Ketua PN Depok, Bambang Setyawan..
"Apakah ada sanksinya, nanti pimpinan yang menentukan. Tapi, pasti ada sanksi. Untuk sanksi berat yang dijatuhkan terhadap pegawai negeri secara umum itu pemberhentian dengan tidak hormat," tegasnya.
Baca Juga: Pilkada Depok 2024, KPU Ajak Warga Cek Hak Pilih, Bisa Pakai NIK
Ia menyayangkan perbuatan oknum DLO, karena pimpinan PN Depok selalu mengarahkan pegawainya untuk profesional dalam memberikan layanan terbaik.
"Selesai pemeriksaannya akan kami sampaikan hasilnya, jadi ini sebagai bentuk keterbukaan dan tidak ada yang kita tutupi, semua sama di hadapan hukum," ungkap Aswin. (***)