News

Jelang HAN, Forum Anak Depok Titip 24 Suara Untuk Disampaikan ke KemenPPPA

Forum Anak Kota Depok sampaikan 24 suara dalam rangka HAN pada 23 Juli nanti FOTO: Diskominfo

ruzka.republika.co.id- Jelang Hari Anak Nasional (HAN) Forum Anak Kota Depok sampaikan 24 suara, untuk diteruskan ke Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA).

Forum Anak Kota Depok merumuskan sebanyak 24 suara untuk disampaikan saat peringatan Hari Anak Nasional (HAN) yang jatuh pada 23 Juli 2022.

Suara-suara tersebut berasal dari hasil pengumpulan suara anak yang dilakukan pihaknya sejak awal Juni lalu.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Ketua Forum Anak Kota Depok, Buti Adia Darma mengatakan, prosesnya nanti akan dilanjutkan ke KemenPPPA.

Tiap tahun memang dilakukan penyampaian suara anak melalui forum anak dari tingkat daerah hingga pusat.

"Penyusunan suara akan direpresentasikan kepada pemerintah agar dapat mewujudkan kebijakan yang lebih ramah anak," kata Adia, sapaannya, Rabu (22/06/22).

Selain itu, suara anak Indonesia hadir untuk memperkuat sinergitas forum anak pusat dan daerah. Hal ini tentu untuk mengelaborasi suara-suara anak di daerah, menjadi satu kesatuan suara untuk anak-anak Indonesia.

Selanjutnya, yang sudah disusun akan dikirim ke Provinsi Jawa Barat. Kemudian, disusun kembali oleh pihak provinsi, setelah itu disampaikan ke nasional dan menjadi suara anak Indonesia.

"Poin-poin tersebut berdasarkan hasil pengumpulan suara anak yang sudah dilakukan sejak awal Juni lalu melalui pengisian formulir. Hasilnya terkumpul sebanyak 79 suara," terangnya.

Tentunya, dirinya berharap orang dewasa dapat lebih peduli lagi mengenai hal-hal yang disampaikan dan bersama sama berkolaborasi untuk memenuhi hak dan perlindungan anak di Kota Depok.

Berita Terkait

Image

Anak-anak Depok Diberi Pemahaman Tentang Kekerasan

Image

Bawa 24 Suara ke KemenPPPA, Forum Anak Depok Prioritaskan Klaster Hak Anak

Image

Bawa 24 Suara ke KemenPPPA, Forum Anak Depok Prioritaskan Klaster Hak Anak