Disdik Kota Depok Sosialisasi Tes Kemampuan Dasar Matematika
ruzka.republika.co.id--Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok bekerja sama dengan TOFAS (Test Of Fundamental Academic Skills) Indonesia baru-baru ini diadakan kegiatan sosialisasi tes kemampuan dasar matematika di Hotel Bumi Wiyata, Kota Depok, Kamis (05/10/2023).
Kepala Bidang (Kabid) Sekolah Dasar (SD), Wawang Buang menyambut baik kerjasama dengan TOFAS Indonesia.
"Mereka menawarkan program ini dan kami sekali lagi menyambut baik itu, apalagi mereka semuanya free untuk pelaksanaan kegiatan assessment ini,” terangnya.
Baca Juga: Mau Tahu Sepak Terjang Beckham? Tonton Film Dokumenternya di Netflix
Kegiatan yang dihadiri oleh Kepala Sekolah (Kepsek) SD dan SMP se-Kota Depok ini bertujuan untk tes matematika dasar level SD dengan sasaran kelas 4,5 dan 6 juga SMP kelas 7,8 dan 9 yang akan dilaksanakan secara berkala ke seluruh siswa sekolah negeri yang ada 206.
“Setelah asessment selesai mereka akan lihat hasil penilaian itu, kalau mencapai 80 persen akan mendapatkan sertifikat yang dikeluarkan oleh TOFAS bekerja sama dengan Dinas Pendidikan,” jelasnya.
Sementara jika ada yang belum mencapai 80% akan diketahui hasil kekurangannya dan akan diberikan lembar kerja untuk meningkatkan kemampuan dasar berhitung.
Baca Juga: IMOS+ 2023, akan Tampilkan Juga Beragam Sepeda Motor Listrik, Catat Tanggal dan Tempatnya
“Selain itu juga mereka akan membantu untuk meningkatkan kompetensi guru terkait pembelajaran berhitung yang termasuk dalam penilaian numerasi pada kurikulum Merdeka Belajar,” ungkap Wawang.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melakukan sosialisasi perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) kepada pelajar di SMA Negeri 1 Depok, Kecamatan Pancoran Mas (Panmas), Kota Depok, Selasa (03/10/2023).
"Warga khususnya pelajar yang berusia 17 tahun wajib mempunyai KTP karena merupakan tanda pengenal yang harus dimiliki oleh warga negara Indonesia," terangnya.
Baca Juga: Pelaksanaan Bedah Rumah TMMD di Kota Depok Capai 80 Persen
Baca Juga: Sejarah Depok dalam Buku Novel Fanny Jonathans Poyk, Cerita Ibuku
Ia menambahkan, hal penting lainnya untuk memiliki KTP bagi pelajar yaitu dapat mengurus berbagai dokumen. Seperti Surat Izin Mengemudi (SIM), pembukaan rekening pada bank dan untuk memiliki Identitas Kependudukan Digital (IKD).
"Saya juga menyampaikan bahwa program layanan perekaman E-KTP atau biasa disebut De'Sip Lah (Disdukcapil Depok Kasih E-KTP di Sekolah) itu gratis tanpa dipungut biaya. Karena Pemerintah hadir untuk melayani masyarakat khususnya anak SMA untuk memiliki KTP," ungkap Imam.
Reporter: Agnesya Ayu