Sekolah

Bulan Solidaritas Palestina, SMPIT-SMAIT Insan Mandiri Cibubur Gelar IMC Festival-Fun Swimming 2023

SMPIT-SMAIT Insan Mandiri Cibubur Gelar IMC Festival-Fun Swimming 2023.

ruzka.republika.co.id--Dalam semangat kerjasama antara SMPIT-SMAIT Insan Mandiri Cibubur dan Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Kecamatan Jatisampurna berlangsung dengan suksesnya IMC Fetival-Fun Swimming 2023.

Acara yang diadakan di Kolam Renang Aquatics, Cibubur ini bertujuan untuk memberikan kesempatan belajar berkompetisi serta meraih prestasi dalam bidang Atletik khususnya renang.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kegiatan ini juga merupakan bagian dari Bulan Solidaritas Palestina yang mana bangsa Palestina yang saat ini dalam kondisi mencekam akibat dari penjajahan oleh Zionis Israel.

Baca Juga: Warga Depok yang Tangkap Pembuang Sampah Liar akan Dapat Hadiah Rp 250 Ribu

IMC Festival 2023 merupakan kegiatan yang diinisiasi oleh OSIS Insan Mandiri Cibubur (IMC) untuk anak-anak jenjang TK, SD, dan SMP. Kegiatan terdiri dari 3 kompetisi yaitu Renang, Futsal dan Panahan.

Untuk lomba Futsal akan dilaksanakan pada tanggal 18 -19 November sedangkan untuk lomba panahan akan dilaksanakan pada tanggal 25-26 November 2023.

Pendaftaran untuk kedua lomba tersebut masih dibuka. Info lengkap dapat melalui tautan berikut: https://www.insanmandiri.sch.id/imc-festival-2023/ atau bisa melalui kontak WA di 0813 1549 4650 Dhidhi Yudha.

Baca Juga: Peringati Hari Pahlawan, Satarupa dan Puan Pahlawan yang Terlupakan

Kesuksesan kerjasama antara SMPIT-SMAIT Insan Mandiri Cibubur dan KKG PJOK Jatisampurna menjadi pendorong kesuksesan acara ini.

Berbagai peserta dari wilayah Jabodetabek turut ambil bagian, menunjukkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat sekitar.

Kegiatan Fun Swimming Competition ini berhasil menyemarakkan suasana dengan antusiasme peserta dan penonton.

Baca Juga: Inside Out 2 Rilis Trailer, Penggemar: Akhirnya... Setelah 8 Tahun

Berbagai kategori perlombaan diselenggarakan, mengakomodasi kebutuhan dan tingkat usia para peserta. Mulai dari anak-anak TK hingga remaja SMP, semua dapat menikmati momen kompetisi yang asyik dan menyenangkan.

Lokasi Fun Swimming di Kolam Renang Aquatics milik Insan Mandiri Cibubur memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi peserta.

Kebersihan dan fasilitas yang memadai menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua peserta.

Baca Juga: Wonka, Kisah Pembuat Pabrik Cokelat yang akan Tayang Desember 2023

Kejutan terbesar datang dari Club Bintang Aquatic yang berhasil meraih gelar Juara Umum pada IMC Festival-Fun Swimming 2023. Prestasi ini tidak hanya mengukuhkan nama klub, tetapi juga menjadi inspirasi bagi peserta lain untuk terus berkembang dalam dunia renang.

Banyak orang tua yang memberikan apresiasi atas kesuksesan kegiatan ini. Mereka menyaksikan buah dari kerja keras anak-anak mereka dan mengapresiasi upaya Insan Mandiri Cibubur dalam menggelar kegiatan yang positif dan mendidik.

SC IMC Festival- Fun Swimming Festival 2023, Ibu Tri Wahyuni, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam acara tersebut.

Baca Juga: Kolaborasi Agnez Mo dan B.I Sukses Kejutkan Fans Lewat Lagu Barunya ‘All Shook Up’

"Kerjasama antara sekolah dan komunitas sangat penting dalam menciptakan kegiatan bermanfaat seperti ini. Kami berharap ke depannya dapat terus menggelar acara serupa untuk mempererat tali silaturahmi dan semangat kebersamaan dalam masyarakat," jelas Tri Wahyuni.

Fun Swimming Festival 2023 tidak hanya menjadi ajang kompetisi renang, tetapi juga momentum berharga dalam menyatukan masyarakat dalam kegiatan yang positif dan bernilai sosial. Semoga keberhasilan tahun ini dapat menjadi landasan untuk acara serupa di waktu ke depan.

Sumber: Ngatijo (Humas YPSJ)