Serba Serbi

Peringati HUT ke 79 RI, Pemkot Depok Ingatkan Masyakarat Pasang Bendera dan RSUD ASA Gelar Donor Darah

Pemkot Depok gelar berbagai giat semarakkan HUT ke 79 RI, salah satunya donor darah di RSUD ASA Kota Depok.

RUZKA REPUBLIKA -- Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anugerah Sehat Afiat (ASA) Kota Depok bekerja sama dengan PMI Kota Depok akan menggelar kegiatan donor darah.

Adapun rencananya, donor darah dilaksanakan pada Senin, 12 Agustus 2024 di Aula Lantai 6 RSUD ASA, mulai pukul 08.00 - 10.30 WIB.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sejumlah manfaat positif donor darah bagi kesehatan tubuh. Seperti, menjaga kesehatan jantung, membantu membakar kalori dan membantu sirkulasi udara.

Baca Juga: Pemkot Depok Imbau Masyakarat Gotong Rotong dalam Pembangunan RTLH

"Donor darah juga bisa menurunkan risiko terkena kanker dan mencegah penuan dini," ujar Direktur RSUD ASA Kota Depok, Enny Ekasari, Selasa, (06/08/2024)

Menurut Enny, bagi masyarakat yang ingin mengikuti donor darah harus memenuhi syarat dan ketentuan yang ada. Antara lain, usia minimal 17 tahun, berat badan minimal 45 kilogram, tidak sedang sakit dan donor terkahir dua bulan yang lalu.

Bagi masyarkat yang ingin mengikuti kegiatan Donor Darah dan memenuhi syarat dan ketentuan dapat mendaftar pada link https://bit.ly/donorHUTRI2024ASA.

Baca Juga: Tips Donna Agnesia Hadapi Inflasi Medis dengan Bijak

Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi media sosial RSUD ASA atau nomor layanan 0821-2779-3853.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengajak sekaligus mengingatkan seluruh masyarakat untuk berpartisipasi menyemarakkan HUT ke 79 RI dengan memasang bendera Merah Putih di setiap rumah dan bangunan selama Agustus 2024.

Pemasangan Bendera Merah Putih merupakan wujud syukur dan nasionalisme rakyat Indonesia setelah merdeka 79 tahun lamanya.

Baca Juga: Cegah Penyakit pada Anak, Forum Anak Kota Depok Ajak Orang Tua Sukseskan BIAS

"Sebagai rasa syukur dan nasionalisme kita harus pasang Bendera Merah Putih memeriahkan HUT ke-79 RI," ujar Imam saat acara Pencanangan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih di Situ Rawa Besar, Kampung Lio, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok.

Ia mengutarakan, zaman masa penjajahan rakyat Indonesia mempertahankan negara dengan semangat yang besar hingga titik darah penghabisan.

Perjuangan yang telah dilakukan para pahlawan harusnya dikenang dan dipertahankan oleh generasi masa kini.

Baca Juga: Diresmikan Klinik KPRJ PSC 119 di Balai Kota Depok

"Para pahlawan yang gugur mereka bertarung dan perang melawan penjajah dengan jiwa raganya diserahkan untuk menjadikan Indonesia merdeka, ayo kita pasang bendera di rumah," jelas Imam.

Sebagai informasi, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 003/448-Prokopim Tentang Peringatan Hari Ulang Tahun Ke–79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024.

Edaran itu dikeluarkan guna menindaklanjuti SE dari Menteri Sekretaris Negara RI Nomor B-04/M/S/TU.00.0310712024 tanggal 2 Juli 2023 tentang Pelaksanaan Penyampaian Tema, Logo dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI Tahun 2024. (***)

Berita Terkait

Image

Pemkot Depok Bentuk CSIRT, Dapat Mendukung SPBE yang Lebih Aman

Image

Depok Ikuti Launching CSIRT 2024, Perkuat Keamanan Siber

Image

17 Agustus 1945, Indonesia Merdeka, Tapi Depok Lebih Dulu Merdeka, Begini Ceritanya