PLN Icon Plus Regional Jawa Bagian Tengah Gelar Apel Siaga Nataru 2023-2024
ruzka.republika.co.id--PLN Icon Plus Regional Jawa Bagian Tengah menggelar Apel Siaga Hari Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) dalam mengamankan Jaringan Telekomunikasi untuk mendukung kelistrikan PLN.
Siaga Nataru 2023-2024, masa periode yang dimulai dari 22 Desember 2023 sampai dengan 4 Januari 2024.
Siaga Nataru 2023-2024 dalam rangka memberikan layanan yang aman dan handal, khususnya layanan pendukung untuk PLN dan Layanan Publik Ritel.
Baca Juga: Bahaya! Wabah Kutu Busuk Telah Memasuki Asia
Sebanyak 198 personil disiagakan di 22 Basecamp Service Point. Langkah-langkah yang akan dilakukan dalam pengamanan siaga Nataru diantaranya mengamankan Jaringan Telco PLN untuk SCADA, uji backup power supply POP, uji Network Backbone, Patroli Jalur Backbone FOC serta Monitoring Jaringan pada NOC.
Melalui kegiatan Apel Pasukan Siaga Nataru ini, Deri Prasetio Utomo selaku Senior Manager PLN Icon Plus SBU Regional Jawa Tengah memberikan arahan dalam rangka menjaga keandalan sistem jaringan.
"Siaga baik untuk pelanggan PLN group dan pelanggan publik serta retail. Tim pengamanan pasukan tenaga listrik mengharapkan agar Siaga Nataru 2023 dan Tahun baru 2024 dapat berjalan dengan lancar, pasokan kelistrikan dan jaringan telekomunikasi aman," ujar Deri dalam siaran pers yang diterima, Senin (11/12/2023).
Baca Juga: Berlangsung Meriah Festival Kampung NET di Depok
Apel siaga Nataru 2023-2024, kemudian dilanjutkan dengan inspeksi kelengkapan peralatan kerja, perlengkapan APD dan K3, serta stok material kabel dan perangkat untuk memastikan bahwa seluruh aspek siaga telah terpenuhi.
Terakhir diserahkan buku SOP siaga dan kelengkapan siaga kepada personil siaga Nataru 2023-2024.