Membludak Latihan Bersama Senam dan Terapi Kesehatan Ling Tien Kung di Depok, Jaga dan Lestarikan
RUZKA REPUBLIKA -- Kesehatan adalah merupakan sebuah aset penting bagi seluruh makhluk hidup di dunia ini. Kesehatan dapat dikatakan sebagai sesuatu yang sangatlah bernilai.
Kesehatan juga dapat menjadi pondasi kebahagiaan seseorang untuk menjalani aktifitas sehari-hari dengan lebih mudah dan praktis.
Pada dasarnya kesehatan itu berpihak kepada mereka yang mampu menjaganya, bukan membelinya.
Baca Juga: Pemkot Depok akan Melakukan Renovasi 14 RTLH di Kecamatan Cipayung
Ada banyak sekali cara untuk menjaga kesehatan dan kebugaran jasmani, mulai dari yang sederhana hingga mahal.
Kesehatan tetaplah menjadi hal yang harus dijaga. Seperti halnya yang dilakukan oleh warga di Kota Depok yang menjadikan senam dan terapi Lien Tien Kung (LTK) sebagai solusi untuk menjaga kesehatan.
Lien Tien Kung, atau yang juga bisa dikenal senam Empet-Empet Anus adalah merupakan gerak terapi yang memusatkan latihan pada gerakan anus yang diyakini sebagai pusatnya kesehatan manusia.
Baca Juga: World Walking Day, Ribuan ASN Pemkot Depok Kampanyekan Jalan Kaki
Senam dan terapi Ling Tien Kung menggelar latihan bersama dengan anggotanya di Jabodetabek di Sasana Ling Tien Kung Gladioul Kortonom Depok I, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukamajaya, Kota Depok, Ahad (06/10/2024).
Membludak, kegiatan tersebut dihadiri lebih kurang 300 orang anggota senam dan terapi kesehatan Ling Tien Kun.
Ketua Sasana Ling Tien Kung Gladioul Kortonom Depok I, Jumadial Rohim, mengatakan, tujuan utama dari latihan bersama ini adalah untuk mempererat silaturahmi antar pengurus sasana di Jabodetabek.
Baca Juga: Edukasi Literasi Keuangan, Mahasiswa UI Ajak Anak-anak di Depok Giat Menabung Sejak Dini
"Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menjaga soliditas organisasi," kata Jumadial dalam keterangan yang diterima, Ahad (06/10/2024).
Selain latihan bersama, acara ini juga diisi dengan diskusi panel yang membahas keorganisasian Ling Tien Kung serta peraturan MPET2.
Jumadial menegaskan bahwa banyak masyarakat yang belum memahami bahwa Ling Tien Kung memiliki wadah resmi yang diatur oleh organisasi yang membawahi Ling Tien Kung yakni MPET2.
Baca Juga: Ternyata ini Prospek Kuliah di Teknik Manufaktur, Bisa Cepat Kerja?
“Kami menyelenggarakan diskusi panel ini dengan harapan dapat mengedukasi masyarakat bahwa Ling Tien Kung punya wadah resmi. Jadi, tidak bisa setiap orang menafsirkan apa yang mereka baca di buku kuning sesuai dengan kepentingannya sendiri,” jelasnya.
Ia berharap edukasi melalui diskusi panel ini dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang Ling Tien Kung dan peraturan yang mengaturnya.
“Mudah-mudahan edukasi ini bisa bermanfaat untuk menjaga kemurnian dan kesatuan Ling Tien Kung,” harap Jumadial.
Baca Juga: UI Revitalisasi Budaya Lokal dari Bengkulu hingga Banyuwangi, Jaga Warisan Leluhur
Ketua Pembina MPET2 Ling Tien Kung, Shane Feldo Fuyi Widjaja, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh anggota Ling Tien Kung yang tetap menjaga kemurnian dan loyalitas terhadap organisasi tersebut.
Menurut Shane, seragam putih biru yang menjadi identitas anggota Ling Tien Kung kini dapat dilihat di berbagai kota, termasuk di Kota Depok.
“Ini luar biasa buat kita, keluarga besar Ling Tien Kung. Saya ingin menyampaikan terima kasih karena bapak-bapak dan ibu-ibu telah menjaga kemurnian Ling Tien Kung,” terang Shane.
Baca Juga: Presiden Jokowi Lakukan Groundbreaking Magnum Resort Nusantara, Perkuat Ekosistem Properti di IKN
Ia juga menambahkan bahwa semangat yang menjadi impian pencipta Ling Tien Kung tetap terjaga.
Shane menyebut dirinya selalu memegang teguh mandat dari kakeknya yang menjadi pencetus organisasi tersebut.
“Mudah-mudahan terus bisa kita lestarikan bersama di seluruh Indonesia, khususnya Jabodetabek, termasuk di Kota Depok ini,” tegasnya.
Baca Juga: Batikku Cintaku, Storytelling Ala Bakul Budaya untuk Populerkan Kain Batik
Shane mengungkapkan keyakinannya bahwa, Kota Depok merupakan salah satu wilayah dengan anggota Ling Tien Kung yang kuat.
"Saya yakin di Depok ini adalah salah satu pemegang yang terkuat. Mari kita jaga dan lestarikan terus," imbuhnya.
Acara latihan bersama ini menjadi ajang silaturahmi bagi anggota Ling Tien Kung yang berasal dari berbagai wilayah di Jabodetabek.
Baca Juga: Asyik Ada Program Pemutihan Pajak Kendaraan di Depok, Berikut Jadwalnya
Shane mengapresiasi kesempatan tersebut sebagai momen berharga untuk mempererat hubungan antaranggota.
“Di seluruh Indonesia, kita sudah ada perwakilan Ling Tien Kung di 20-an provinsi dari total 33 provinsi,” ungkapnya. (***)