Info Kampus

Keren! Kampus Interstudi Sukses Gelar Acara Talkshow dan Bedah Buku, Gen Z Buka Mata: Kisah di Balik Istana

talk show dan bedah buku bertajuk “Gen Z Buka Mata: Kisah di Balik Istana” sukses digelar oleh para mahasiswa STIKOM Interstudi, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Senin (22/07/2024).

RUZKA REPUBLIKA -- Acara talk show dan bedah buku bertajuk “Gen Z Buka Mata: Kisah di Balik Istana” sukses digelar oleh para mahasiswa STIKOM Interstudi.

Acara ini dengan antusias diikuti oleh siswa-siswi SMK Bakti Idhata yang berlokasi di Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Senin (22/07/2024).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kepala Sekolah SMK Bakti Idhata, Nurman, M.Pd mengatakan sangat antusias menjadi tuan rumah pada acara yang sangat edukatif ini.

Baca Juga: 51 Kelurahan di Depok Sudah Bisa Akses Layanan SEPAKAT, Ini Akses Linknya

“Ya kami sebagai tuan rumah dalam acara yang sangat edukatif dan inspiratif ini sangat bangga. Lewat acara ini dapat memberikan kesempatan bagi siswa/siswi kami untuk belajar langsung dari para narasumber yang ahli, dan kami yakin pada kesempatan kali ini akan menjadi pengalaman yang berharga dalam membentuk masa depan mereka nanti.” ucap Nurman, M.Pd selaku Kepala Sekolah SMK Bakti Ihdata, Senin (22/07/2024).

Acara talk show dan bedah buku bertajuk “Gen Z Buka Mata: Kisah di Balik Istana” bertujuan untuk menambah wawasan kepada siswa/siswi SMK Bakti Idata yang tergolong Generasi Z, tentang sejarah Indonesia melalui perspektif media.

Dr. Suhendra Atmaja, S.Sos., M.Si., Lm selaku salah satu dosen STIKOM Interstudi menegaskan acara ini digelar untuk mempersiapkan anak muda untuk masa yang akan datang.

Baca Juga: Depok Luncurkan Angkot AC D10A Trayek Terminal Margonda-Jatijajar, Ini Tarif Perkenalannya

“Acara ini merupakan bentuk nyata dari kolaborasi seputar pendidikan dan media dalam mempersiapkan Generasi Z untuk masa depan. Dan juga sebagai implementasi mata kuliah Project Learning in Communication and Bussiness.” ujar Dr. Suhendra Atmaja, S.Sos., M.Si., Lm selaku salah satu dosen STIKOM Interstudi.

Dalam acara ini, Generasi Z atau yang lebih kerap disebut Gen Z menjadi central pemahaman pada talk show, terlihat sangat antusias mengikuti jalannya acara dari awal hingga akhir.

Generasi Z yang lahir pada akhir tahun 1990-an hingga awal 2010-an, tumbuh dan berkembang mengikuti perkembangan teknologi digital yang sangat pesat.

Baca Juga: PLN Icon Plus Bincang Bareng Media, Ungkap Kenaikan Pendapatan dan Prestasi yang Digapai

Sehingga, generasi ini cenderung lebih kritis dalam mengevaluasi suatu informasi dan memilihih untuk mendapatkan perspektif dari berbagai sumber sebelum membuat keputusan.

Pada kegiatan tersebut terdiri dari sesi talkshow dan bedah buku. Dengan menghadirkan narasumber yang ahli dan berpengalaman, Tingka Adiati merupakan salah satu mantan wartawan Istana dan penulis buku “Kisah di Balik Liputan Istana” serta Irsyad Hadi yang juga merupakan penulis dari buku yang sama, menjadikan para Gen Z melek akan peran media dalam sejarah Istana Negara dari masa jabatan Soekarno hingga Jokowi.

Namun tidak hanya itu, acara ini juga menghadirkan salah satu pembicara Rian Farhardhi yang disebut-sebut sebagai presiden Gen Z merupakan pegiat media sosial yang fokus pada Generasi Z.

Baca Juga: Depok Motivasi Pencaker untuk Minat Bekerja ke Luar Negeri

Acara talk show dan bedah buku ini juga memberikan kesempatan bagi para peserta untuk berdiskusi langsung dengan narasumber dengan mengikuti sesi tanya jawab, dan menikmati penampilan special dari siswa SMK Bakti Idhata.

Dengan digelarnya acara ini Dr. Suhendra Atmaja, S.Sos., M.Si., Lm selaku salah satu dosen STIKOM Interstudi berharap agar para peserta yang hadir dapat menambah wawasan lewat pengalaman yang dibagikan oleh para narasumber.

“Untuk itu saya juga berharap adik-adik siswa SMK Bakti Idhata dapat mengambil dan mencerna banyak wawasan dan inspirasi dari pengalaman yang dibagikan oleh Ibu Tingka, Bapak Irsyad, dan juga Mas Rian,".harapnya. (***)

Ditulis Oleh: Syifa Alvernia Naufal

Berita Terkait

Image

Ini 12 Program Pascasarjana UNJ untuk Pelatihan Guru, Siswa dan Karang Taruna di Desa Cianjur