Ketua KNPI Kota Depok Army Mulyanto: Wartawan Harus Bersinergi Bersama Para Pemuda
ruzka.republika.co.id--Kunjungan Army Mulyanto selaku Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Depok ke Kantor PWI Kota Depok dilaksanakan untuk gelar peringatan hari Sumpah Pemuda sekaligus menjalin silahturahmi ngopi bareng dengan para awak media dan di sambut langsung oleh Ketua PWI Kota Depok, Rusdy Nurdiansyah, Sabtu (28/10/2023).
Dalam kunjungan dan silahturahmi ini rombongan Ketua KNPI Kota Depok diterima dengan ramah oleh seluruh jajaran pengurus dan para anggota PWI Kota Depok.
“Kebetulan kami dari KNPI sudah lama ingin bersilaturahmi dengan rekan-rekan wartawan. Akhirnya pada kesempatan kali ini di hari sumpah pemuda menjadikan momentum yang baik dan tepat untuk kita semua,” ucap Army.
Baca Juga: Peluncuran Antologi Puisi Muhammad Ibrahim Ilyas Bersama Kelompok Seniman Ngopi Semeja
Army menyebutkan KNPI dalam perjalanannya yang sudah memasuki usia emas ini terdiri dari berbagai macam pemuda dari berbagai daerah dan agama.
“Ya, dalam perjalanan kami selama 50 tahun lamanya, saat ini warnanya sudah sangat beragam, kalau saya biasa sebutnya bagaikan di kebun binatang yang artinya ramai dan banyak jenisnya. KNPI juga merupakan pemuda-pemudi harapan bangsa,” kata Army dalam kunjungannya di Kantor PWI Kota Depok, Sabtu (28/10/2023)
Dalam kesempatannya, Army bercerita tentang pemimpin kongres pemuda yang mana merupakan seorang wartawan senior.
Baca Juga: Keren! KNPI Kota Depok Gelar Peringatan Sumpah Pemuda, Ngopi Bareng Wartawan PWI
“Banyak yang belum tahu juga, bahwa yang memimpin kongres pemuda ternyata adalah seorang jurnalis yang bernama Muhammad Tabrani, beliau juga yang memimpin Jong Java. Tabrani juga disebut-sebut sebagai wartawan tua yang memikirkan pemuda sampailah terbentuk organisasi Jong Pemuda,” jelasnya.
Army pun menambahkan kepada rekan-rekan wartawan yang hadir bahwa relasi wartawan dan para pemuda harus bersinergi dan berkesinambungan.
Karena, spirit yang awalnya bermula dari tokoh wartawan (Tabrani) yang saat itu menjalankan kongres pemuda hingga munculah teks sumpah pemuda yang kemungkinan dibuat pertama kali berlandaskan dari seorang senior jurnalis yang juga pemimpin Jong Pemuda.
Baca Juga: Warna-warni Nusantara dalam Perayaan Sumpah Pemuda di Bakul Budaya UI
“Ya, maka dari itu sudah sepantasnya di hari ini pada tanggal 28 Oktober para wartawan dan pemuda memperingati dan merayakan hari sumpah pemuda,” terangnya.
Tak lupa juga, pada kegiatan yang cukup meriah tersebut Ketua KNPI Kota Depok (Army Mulyanto) dan Ketua PWI Kota Depok (Rusdy Nurdiansyah) membacakan teks Sumpah Pemuda di halaman Kantor PWI Kota Depok serta penanaman pohon alpukat di Taman PWI Kota Depok.
Reporter: Syifa Alvernia Naufal