Nasional

YPSJ Serahkan Donasi Kemanusian Palestina ke MER-C Indonesia

Keluarga Besar YPSJ dengan penuh kepedulian menyerahkan donasi kemanusiaan untuk Palestina ke MER-C.

ruzka.republika.co.id--Keluarga Besar Yayasan Pendidikan Silaturahim Jakarta (YPSJ) dengan penuh kepedulian menyerahkan donasi kemanusiaan untuk Palestina kepada Lembaga Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) Indonesia.

Perwakilan dari Siswa SD Silaturahim Islamic School dan Pengurus OSIS SMPIT SMAIT Insan Mandiri Cibubur turut hadir dalam penyerahan dana ini. Penyerahan donasi diberikan secara Cash di Kantor MER-C Indonesia yang beralamat di Jalan Kramat Lontar No.J-157, RT.7/RW.1, Paseban, Kecamatan Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sejumlah uang yang luar biasa, mencapai Rp 31.856.000 berhasil dikumpulkan dari berbagai pihak, termasuk siswa, orang tua, wali murid, guru, pengurus, dan karyawan YPSJ. 

Baca Juga: PLTS Terapung Cirata Diresmikan Presiden Jokowi, Terbesar di Asia Tenggara

Donasi ini diharapkan dapat memberikan bantuan mengingat kondisi Palestina yang masih mencekam akibat penjajahan Zionis Israel.

“Pada hari ini, kami bersama anak-anak OSIS Insan Mandiri Cibubur dan Perwakilan Siswa SD Silaturahim secara resmi menyerahkan donasi dari siswa, orangtua, guru serta karyawan kepada MER C Indonesia. Semoga hal ini menjadi amal yang tercatat di sisi Allah SWT,” ujar Tri Wahyuni, Manajer PR YPSJ, Kamis (09/11/2023).

Baca Juga: Bikin Resah, Polisi Berhasil Bekuk 2 Pelaku Pembobol 20 Rumah di Depok dan Bogor

Dana yang berhasil terkumpul akan digunakan untuk memberikan bantuan kemanusiaan berupa makanan, obat-obatan, dan kebutuhan pokok lainnya kepada masyarakat Palestina yang saat ini memerlukan pertolongan. 

Dengan meningkatnya jumlah korban meninggal dan luka-luka, kehadiran Rumah Sakit Indonesia di sana menjadi sangat penting.

Tri Wahyuni juga menyampaikan terima kasih kepada semua donatur yang telah ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana ini. 

Baca Juga: PNS Jadi Calon Jabatan Berkeliaran, BKPSDM Depok akan Tindak Tegas

“Kami berharap melalui MER-C, donasi yang telah diberikan dapat memberikan manfaat besar bagi rakyat Palestina yang tengah mengalami kesulitan ini,” terangnya.

Aksi kepedulian Keluarga Besar YPSJ ini sebagai bentuk solidaritas yang tinggi terhadap kondisi kemanusiaan di Palestina. 

Semoga upaya ini menjadi inspirasi kepada para siswa untuk senantiasa saling tolong menolong serta bersatu dalam membantu sesama, terutama dalam situasi sulit seperti yang tengah dihadapi oleh masyarakat Palestina saat ini.

Berita Terkait

Image

SD Silaturahim Gelar Open Day untuk Orang Tua Siswa Kelas 1 Tahun Pelajaran 2023/2024

Image

SMPIT-SMAIT Insan Mandiri Cibubur Islamic Boarding School Gelar Wisuda

Image

YPSJ Gelar Pelatihan Gentle Dicipline Guru