Bermunculan Nama-nama Calon Wali Kota Depok, Calon ini Bakal Jadi Lawan Berat PKS
ruzka.republika.co.id--Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 telah usai. Penetapan perolehan suara Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) belum resmi diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Masyarakat seperti yakin dengan hasil hitungan cepat atau quick count Pilpres dan juga sudah mendapat gambaran dari hasil sementara real count KPU, para calon legislatif (Caleg) yang bakal duduk di kursi DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota.
Perlahan tapi pasti, masyarakat sudah mulai tidak begitu antusias lagi membicarakan lagi hasil Pemilu 2024, sudah beralih ke Pilkada.
Berdasarkan Pasal 201 UU No. 10 tahun 2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akan dilaksanakan pada November 2024.
Baca Juga: Depok Kembali Gelar Pelatihan Penyuluhan Keamanan Pangan, Ayo Segera Daftar!
Di Kota Depok, deklarasi dukungan calon sudah terang-terang. Spanduk dukungan sudah mulai muncul di berbagai sudut kota. Juga pernyataan dukungan sudah mulai marak di media sosial (Medsos) serta di warung-warung kopi.
Bahkan, survei calon wali kota pun sudah bermunculan dengan berbagai versi. Memunculkan nama-nama seperti Imam Budi Hartono (Wakil Wali Kota Depok/Ketua PKS Depok), Farabi Arafiq (Ketua.Partai Golkar Depok), Supian Suri (Sekda Depok), Babai Suhaemi, (PKB) dan Pradi Supriatna (Ketua Partai Gerindra).
Dari nama-nama calon Wali Kota Depok tersebut, ada 3 nama yang paling menonjol dan selalu di bicarakan warga yakni Imam Budi Hartono, Farabi Arafiq dan Supian Suri.
Melihat perolehan suara sementara Pileg di Kota Depok, PKS cukup digdaya dengan berhasil menguasai 13 kursi di DPRD Kota Depok, memperoleh 3 kursi di DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) dan 2 kursi di DPR RI.
Tentu dengan perolehan tersebut, PKS dapat mengusung langsung calon wali kota, tanpa harus berkoalisi. Karena keberhasilan tersebut, Imam Budi Hartono yang merupakan Ketua PKS Depok yang juga Wakil Wali Kota Depok menjadi kandidat terkuat yang bakal di usung PKS.
Bahkan, kabarnya Imam Budi Hartono sudah mengantongi Surat Keputusan (SK) dari PKS Provinsi Jabar sebagai bakal calon Wali Kota Depok pada perhelatan Pilkada Kota Depok 2024.
Baca Juga: Aktivis Depok Geruduk KPU, Tolak Bentuk Apapun yang Ganggu Susana Kondusif Pasca Pemilu
Ketua Golkar Kota Depok, Farabi Arafiq dinilai akan menjadi lawan berat Imam Budi Hartono. Dalam perolehan suara sementara, Golkar meraih peningkatan suara cukup signifikan dengan memperoleh 7 kursi di DPRD Kota Depok, 1 kursi di DPRD Jabar dan 1 kursi di DPR RI.
Yang cukup fantastis, Farabi Arafiq secara pribadi memperoleh suara sementara, terbanyak mencapai 24 ribu dan dipredisi melenggang mulus ke Gedung DPRD Jabar.
Nama lainnya yang akan menjadi lawan berat Imam Budi Hartono dan Farabi Arafiq yakni Supian Suri yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok.
Baca Juga: Stok Beras di Depok Jelang Ramadhan Melimpah, Harga Mulai Cenderung Turun
Saat ini spanduk dukungan Supian Suri menjadi calon Wali Kota Depok bertebaran di setiap sudut kota dari berbagai organisasi kemasyaratan.
Supian Suri yang memulai karir dari bawah sebagai ajudan Wali Kota Depok, Badriul Kamal pada 2003-2004 ini terbilang karirnya cukup moncer hingga mencapai puncak karir sebagai Sekda Kota Depok pada 21 Juli 2021.
Pria kelahiran 27 Februari 1975 (49 tahun) ini bisa dibilang 'kuda hitam' dalam konstelasi Pilkada Kota Depok. Dukungan Supian Suri saat ini hanya mengalir perlahan tapi pasti dari masyarakat. Hingga saat ini belum memperoleh dukungan secara resmi dari partai politik (Parpol) sebagai syarat untuk dapat ikut dalam pesta demokrasi Pilkada Kota Depok.
Baca Juga: Tingkatkan Kualitas Hidup Lansia, Depok Luncurkan Sekolah Lansia Sehati
Popularitas Supian Suri yang saat ini cukup mumpuni, kemungkinan besar akan digaet beberapa Parpol. Dan, isu yang beredar Supian Suri akan digaet Gerindra dan PDIP.
Dari ketiga nama, Imam Budi Hartono, Farabi Arafiq dan Supian Suri, siapakah yang akan berpeluang menjadi Wali Kota Depok periode 2024-2029. Atau ada nama lain yang ikut dalam persaingan menuju kursi nomor satu di Kota Depok.
Rencananya pelaksanaan Pilkada serentak akan dilaksanakan pada awal November 2024. Dan, itu telah diatur dalam Pasal 201 UU No. 10 tahun 2016 tentang Pilkada. (***)