Depok Siap Bersinergi Sukseskan Operasi Ketupat Jaya 2024
RUZKA REPUBLIKA -- Pemerintah Kota (Pemkot) Depok siap bersinergi dengan Polres Metro (Polrestro) Depok dalam Operasi Ketupat Jaya 2024 dalam rangka mengamankan Perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah.
"Kami siap mendukung Polretro Depok dalam pengamanan dan antisipasi Perayaan Idul Fitri tahun ini," kata Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Aspemkesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok, Gandara Budiana, usai Apel Gelar Pasukan, Rabu (03/04/2024).
Pemkot Depok, Lanjut Gandara, telah menyiagakan seluruh Perangkat Daerah (PD) terkait untuk mendukung Operasi Ketupat Jaya 2024.
Baca Juga: Dinkes Depok Berikan Tips Mudik Sehat, Aman dan Selamat
Mulai dari, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Dinas Sosial, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan hingga Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan.
"Semuanya sudah siap siaga untuk sukseskan Operasi Ketupat Jaya 2024," ucapnya.
Ia menjelaskan, untuk jumlah personel gabungan PD yang diturunkan sekitar 700 orang.
"Termasuk tenaga kesehatan yang akan ditempatkan pada pos-pos pelayanan dan pengamanan Polres Metro Depok," terang Gandara.
Baca Juga: RSUI Lakukan Penyuluhan, Dukungan Bagi Pasien Tuberkulosis Resisten Obat
Gandara mengimbau kepada masyarakat yang mudik atau pulang kampung untuk menitipkan rumahnya kepada tetangga, RT-RW setempat. Pastikan rumah yang ditinggal sudah aman.
"Yang mudik juga harus mempersiapkan kondisi fisik dan mental serta akomodasi agar perjalanannya berlangsung dengan baik," pungkas Gandara. (***)