Komunitas

Sudah 100 Persen RW di Kecamatan Beji, Kota Depok Miliki Posyandu

Peresmian Posyandu di Kecamatan Beji, Kota Depok

ruzka.republika.co.id--Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di wilayah Kecamatan Beji, Kota Depok sudah memenuhi target, yakni dari 75 RW se-Kecamatan Beji terdapat 83 Posyandu yang aktif sebagai garda terdepan dalam kesehatan masyarakat.

“Jadi Posyandu di.Kecamatan Beji itu lebih dari jumlah RW-nya. Bahkan bisa ada dua posyandu di dalam satu RW. Ini merupakan bentuk kerja sama dari pemerintah dan warga atau yang disebut pentahelix dalam pengembangan Posyandu di Beji,” ujar Camat Beji, Hendar Fradesa, Jumat (08/07/2022).

Menurut Hendar, Posyandu di Kecamatan Beji juga 95 persen telah mandiri. Dimana, semua posyandu mandiri telah memiliki lahan sendiri.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

“Ada sekitar 5 atau 6 Posyandu yang masih belum memiliki lahan. Tapi di tahun 2023 sudah tercover 3 Posyandu untuk lahannya dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok. Kami juga berkonsultasi dan bekerja sama dengan para pengusaha disekitar untuk menyalurkan Corporate Social Responsibility, misalnya pengembang tol diwilayah Beji terkait pemberian lahan untuk posyandu yang belum mandiri pada 2 lokasi sisanya,” jelasnya.

Ia menambahkan, keberadaan Posyandu memang penting di Beji. Beberapa Posyandu di Beji bahkan multifungsi, misalnya menjadi tempat belajar anak dan ruang pertemuan karena tempatnya representatif.

"Memang Pemkot Depok juga rutin memberikan stimulasi bantuan revitalisasi dan relokasi. Tapi ini semua berkat dukungan warganya juga. Saya meyakini kekuatan Posyandu di Beji kuat, buktinya kita sedang mempersiapkan lomba Posyandu tingkat nasional yang ada di Beji Timur,” tutur Hendar. (Rusdy Nurdiansyah)

Berita Terkait

Image

Pemkot Depok Mulai Melakukan Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni di 6 Kecamatan

Image

Pemkot Depok Pasangi Plang dan Stiker di Bangunan yang Menunggak Pajak

Image

Mulai Senin 4 September, Pemkot Depok Terapkan WFH 30 Persen