Edukasi

Wali Kota Depok, Shalat Istisqa Sebagai Bentuk Ikhtiar Memohon Diturunkan Hujan

Wali Kota Depok, Mohammad Idris jadi khatib usai jadi imam Sholat Istisqa.

ruzka.republika.com--Wali Kota Depok Mohammad Idris menjadi imam sekaligus khatib mengisi ceramah saat Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menggelar Shalat istisqa untuk memohon turun hujan, Lapangan Balai Kota Depok, Rabu (04/10/2023).

Mulai dari Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono dan sejumlah kepala organisasi perangkat daerah dan ratusan aparatur sipil negara Pemkot Depok. Adapun shalat istisqa ini terlaksana berdasar surat edaran No.451/564-KESRA tentang himbauan pelaksanaan Shalat Istisqa.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Wali Kota Depok, Mohammad Idris pimpin Shalat Istisqa atau minta hujan di Balai kota Depok, pelaksanaan shalat tersebut digelar secara serentak di tingkat kelurahan dan kecamatan.

Baca Juga: Disdukcapil Rekam Data Diri Pelajar SMAN 1 Depok

"Dilaksanakan secara serentak tingkat kota, kecamatan dan kelurahan melaksanakan shalat Istisqa," kata Idris.

Ia menjelaskan shalat Istisqa dilaksanakan dalam bentuk ikhtiar sebagai manusiawi memohon diturunkan hujan karena kondisi di wilayah Cimanggis, Mekarjaya dan Cipayung mengalami kekeringan air.

Shalat Istisqa sebenarnya ada beberapa ritual, pertama mengajak orang yang bisa bersedekah. Kedua orang yang punya hewan ternak dibawa ke lapangan. Kemudian ketiga berpuasa tiga hari sebelum shalat dan empat puasa setelah melaksanakan Shalat Istisqa.

Baca Juga: Sejarah Depok dalam Buku Novel Fanny Jonathans Poyk, Cerita Ibuku

"Setelah itu juga banyak ritual-ritual yang dilakukan seperti puasa tiga hari dan empat hari setelah Shalat Istisqa," ungkapnya.

Banyak warga yang kekeringan sehingga menggali kembali sumur untuk mendapatkan air.

"Sebagian besar masih normal. Dari 11 kecamatan paling krisis di wilayah Bojongsari dan Pancoran Mas," terangnya.

Upaya mengatasi hal tersebut Pemkot Depok menyalurkan air bersih melalui PMI, PDAM dan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.

Baca Juga: Mick Jagger, Sehat di Masa Tuanya, Ini Rahasianya Menurut AI ChatGPT

"Selain shalat Istisqa bentuk ikhtiar kita menyiram air untuk antisipasi debu, menyiram tanaman, antisipasi kebakaran. Stok air bersih dan menyalurkan bantuan air ke wilayah kekeringan melalui PMI dan PDAM. Alhamdulillah air Ciliwung masih normal dan air situ masih normal," tutur Idris.

Shalat Istisqa merupakan shalat sunah yang bertujuan untuk meminta hujan. Shalat Istisqa di sunatkan untuk dikerjakan secara berjamaah di lapangan/tempat yang terbuka.

Sholat Istiqa, sholat sunnah yang dilakukan untuk meminta kepada Allah SWT agar diturunkan hujan. Sholat ini dilakukan ketika terjadi kekeringan atau musim kemarau berkepanjangan sehingga sumur dan sungai menjadi kering.

Dikutip dari Kitab Fiqhul Islam wa Adillathuhu karya Syekh Wahbah Az Zuhaili, mayoritas ahli fikih berpendapat bahwa hukum sholat sunnah istisqa adalah sunnah muakkadah. Sholat sunnah Istisqa boleh dilakukan berulang kali sampai Allah SWT menurunkan hujan ke bumi. "Karena Allah SWT menyukai orang-orang yang serius dalam berdoa," demikian tulis Syekh Wahbah.

Baca Juga: Tidak Hanya Lansia, Berjemur saat Matahari Pagi Baik untuk Semua Usia

Ada sejumlah hadits yang menjadi dalil sholat Istisqa. Salah satunya diriwayatkan dalam hadits riwayat al-Bukhari dari Abdullah ibn Zaid:

Bahwa Nabi Muhammad SAW pernah keluar menuju tempat sholat kemudian melaksanakan sholat istisqa (meminta hujan). Beliau menghadap kiblat dan membalik posisi bajunya, lalu beliau melaksanakan sholat dua rakaat."

Waktu Pelaksanaan Sholat Istisqa
Dikutip dari buku 'Panduan Praktis dan Lengkap Menuju Kesempurnaan Salat' karya Ust. Abu Sakhi shalat sunnah Istisqo adalah sholat yang dilakukan untuk memohon hujan kepada Allah SWT.

Baca Juga: Film Horor Bangku Kosong, Teror Siswi Kesurupan

Hukum shalat istisqa adalah sunnah mu'akkadah atau sangat dianjurkan. Sholat ini dilakukan ketika terjadi kekeringan atau musim kemarau berkepanjangan sehingga sumur dan sungai menjadi kering.

Adapun, waktu pelaksanaannya adalah ketika matahari mulai beranjak naik setinggi satu anak panah atau sepertiga jam setelah terbitnya matahari (seperti pelaksanaan sholat Id. Dianjurkan untuk melaksanakan sholat Istisqo di lapangan terbuka.

Sebelum melaksanakan shalat Istisqa kita dianjurkan untuk berpuasa selama tiga hari berturut-turut. Kemudian, dianjurkan juga untuk bertobat dan berbuat baik semampunya, seperti bersedekah dan lain-lain.

Baca Juga: FEB UI Kaji Peran Pemasaran Islam Sebagai Disiplin Ilmu Baru dalam Pengembangan Industri Halal di Indonesia

Kemudian, seluruh penduduk diminta untuk keluar rumah dan berkumpul di tempat yang lapang. Sebaiknya memakai pakaian sehari-hari, tidak berhias dan tidak memakai wewangian, serta memperbanyak istigfar.

Tata Cara Shalat Istisqa Sesuai Sunnah

1.Sholat sunnah Istisqo terdiri dari dua rakat, tanpa adzan dan iqamah. Disunnahkan mengeraskan bacaan

2. Pelaksanaan sholat Istisqo sama seperti sholat Id. Rakaat pertama melakukan takbir sebanyak 7 kali dilanjutkan membaca ta'awudz dan doa iftitah. Rakaat kedua takbir sebanyak lima kali dan membaca ta'awudz.

Baca Juga: Segera Lapor Jika Ada Bansos di Kota Depok Tidak Tepat Sasaran

Setelah sholat, khatib akan membaca khutbah. Pada khutbah shalat Istisqa pertama adalah membaca istigfar sebanyak 9 kali dan pada khutbah kedua membaca istigfar sebanyak 7 kali.

Setelah sholat membaca doa shalat Istisqa
Arab:

Artinya: Ya Allah, siramilah kami dengan hujan yang menyelamatkan, menikmatkan, menyenangkan, menyuburkan, mengalirkan ke segenap penjuru, banyak air dan kenaikan, memenuhi sungai-sungai dan selalu mengalir meratakan hingga hari kiamat. Ya Allah, tumpahkan lah hujan kepada kami dan jangan lah Tuhan jadikan kami orang-orang yang berputus asa.

Reporter: Dwi Retno Sari