News

Menuju Kota Depok Bebas Stunting, 113.420 Balita Diberi Vitamin A Gratis

Bulan Vitamin A dengan pemberian Vitamin A untuk Balita. Menuju Kota Depok Bebas Stunting.

ruzka.republika.co.id--Beli Alpukat bersama ayu ting ting…Mari menyambut bulan vitamin A…Agar balita sehat dan bebas stunting…

Tahun 2023 ini Bulan Vitamin A dilaksanakan pada Oktober. Hal itu sesuai arahan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dengan pemberian Vitamin A ke balita usia 6-59 bulan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kapsul vitamin A ini bisa didapatkan secara gratis di fasilitas kesehatan. Seperti Rumah Sakit, Puskesmas, Klinik, Praktek Dokter, atau Praktek Mandiri Bidan. "Juga diberikan melalui pelayanan pada Posyandu," kata Kepala Dinas Kesehatan.(Dinkes) Kota Depok, Mary Liziawati, Kamis (05/10/2023).

Baca Juga: Disdukcapil Rekam Data Diri Pelajar SMAN 1 Depok

Menurut Mary, total penerima vitamin A kali ini sebanyak 113.420 balita. Dengan rincian, usia 6-11 bulan 10.949 anak dan usia 12-59 bulan 102.471 anak.

"Seluruh anak usia 6-59 bulan di Kota Depok harus mendapatkan vitamin A untuk kekebalan tubuhnya agar terhindar dari penyakit," jelasnya.

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Kota Depok, Zakiah mengatakan, untuk pemberian vitamin A dosisnya disesuaikan dengan usia anak. Bagi anak usia 6-11 dosisnya 100.000 IU dengan tanda warna biru. Sedangkan, pemberian vitamin A bagi anak usia 1-5 tahun dosisnya 200.000 IU dengan tanda warna merah.

“Ada dua jenis dosis dengan dua tanda yaitu merah dan biru. Jadi pemberian vitamin A harus sesuai dengan usia anak,” ungkapnya.

Baca Juga: Sejarah Depok dalam Buku Novel Fanny Jonathans Poyk, Cerita Ibuku

Dia menambahkan, Vitamin A atau retinol memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh anak. Selain itu, juga bisa mencegah rabun senja, xeroftalmia, kerusakan kornea dan kebutaan serta mencegah anemia pada ibu nifas.

"Apabila anak kekurangan vitamin A, maka anak bisa menjadi rentan terserang penyakit infeksi. Seperti infeksi saluran pernafasan atas, campak, dan diare," ungkap Zakiah.

Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 21 Tahun 2015 tentang Standar Vitamin A Bagi Bayi, Anak Balita dan Ibu Nifas bahwa Pentingnya Pemberian Vitamin A Pada Bayi dan Balita.

Baca Juga: Mick Jagger, Sehat di Masa Tuanya, Ini Rahasianya Menurut AI ChatGPT

Vitamin A merupakan salah satu zat gizi yang penting bagi bayi dan balita karena vitamin A akan melindungi bayi dan balita dari beberapa risiko penyakit sehingga pertumbuhan dan perkembangan bayi dan balita lebih optimal.

Pemberian Vitamin A pada bayi dan balita memiliki beberapa manfaat, diantaranya :

1. Meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit dan infeksi seperti campak dan diare

2. Mendukung pertumbuhan dan perkembangan balita.

3. Berperan penting dalam fungsi penglihatan

Pencegahan kekurangan Vitamin A dilakukan dengan cara makan makanan bergizi seimbang dan sumber Vitamin A baik dari protein Hewani seperti ikan, daging ayam, telur daging sapi, hati, sayuran (bayam, daun kelor, wortel dll) dan buah serta minum kapsul Vitamin A yang dapat diperoleh secara gratis di Puskesmas atau di Posyandu pada Bulan Vitamin A.

Baca Juga: Dinkes Kota Depok Gelar Sosialisasi Manajemen Kegawatdaruratan Psikiatri ke Dokter dan Perawat

Kapsul Vitamin A dibedakan menjadi 2 jenis yaitu :

1. Kapsul berwarna biru mengandung Vitamin A 100.000 IU diberikan untuk bayi usia 6-11 bulan

2. Kapsul berwarna merah mengandung Vitamin A 200.000 IU diberikan untuk balita usia 12–59 bulan dan ibu nifas.

Baca Juga: Segera Lapor Jika Ada Bansos di Kota Depok Tidak Tepat Sasaran

Cara pemberian kapsul Vitamin A yaitu :

1. Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau hand sanitizer sebelum memberikan kapsul Vitamin A

2. Potong ujung kapsul dengan gunting yang bersih dan kering

3. Beri kapsul Vitamin A sesuai umur balita dan pastikan isinya tidak ada sisa

4. Kalau sudah minum, catat di buku Kartu Identitas Anak (KIA) atau laporkan kepada kader atau tenaga kesehatan,

Bagi tenaga kesehatan dan kader, pastikan lakukan kunjungan rumah jika balita tidak datang ke posyandu atau puskesmas pada waktu Bulan Vitamin A.

Berita Terkait

Image

9 Puskesmas di Kota Depok akan Ikuti Akreditasi Perdana Kemenkes

Image

Arcturus, Subvarian Covid-19 Muncul di India, Ini Cara Pencegahannya

Image

Pentingnya Self Love dan Berpikir Rasional pada ODHIV dan ODHA