Pertamina Lubricants Ajak Komunitas Roda Dua Nobar GP 2023
ruzka.republika.co.id--Bertempat di Avenue of the Stars, Lippo Kemang, Jakarta pada Ahad (01/10/2023), Pertamina Lubricants dengan brand Oli Pertamina Enduro menyelenggarakan acara nonton bareng (nobar) MotoGP 2023 yang berlangsung di sirkuit Motegi Jepang.
Dalam acara nobar ini dihadiri oleh jajaran direksi dan menajemen Pertamina Lubricants serta komunitas roda dua di wilayah DKI Jakarta.
Selain nonton bareng acara diisi dengan permainan, pemberian door prize serta Kesiapan Pertamina Lubricants yang kembali hadir untuk menyemarakkan ajang balap motor bergengsi dunia yang di selenggarakan oleh Pertamina di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 13-15 Oktober 2023 yang akan datang.
Baca Juga: Pusat Perbelanjaan dan Mal di Kota Batam Semakin Menggeliat
"Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 merupakan ajang balap international yang paling di tunggu oleh masyarakat Indonesia. Kami mengambil bagian dari energi luar biasa ini dengan mengadakan berbagai aktivasi dan program yang dapat diikuti oleh pelanggan setia Pertamina Enduro," ujar Nugroho Setyo Utomo, VP Sales & Marketing Domestic Retail Automotive Pertamina Lubricants, Ahad (01/10/2023).
Sebagai bentuk apresiasi dari sinergi yang terjalin dengan berbagai stakeholders, Pertamina Enduro mengajak lebih dari 150 mitra seperti mekanik bengkel, distributor, influencers serta konsumen segmen industri untuk merasakan.
"Enduro Mandalika Experience" dengan nonton bareng Pertamina Grand Prix of Indonesia. Serta mereka akan merasakan langsung gemuruh dan sensasi nonton aksi para pebalap dunia langsung dari Mandalika.
Baca Juga: Hindari Penggunaan Obat untuk Anak, Perawatan Ringan Bisa Gunakan Balsam
Tidak hanya itu, Pertamina Enduro juga mengajak 12 pelanggan setia yang menjadi pemenang dari program Undian Berhadiah Enduro Click & Win dengan pengalaman nonton MotoGP dengan hadiah tiket nonton dan trip ke Mandalika secara gratis.
Program Enduro Click & Win merupakan bentuk apresiasi Pertamina Enduro kepada seluruh pelanggan setia oli Enduro sekaligus sebagai upaya membangun semangat olahraga otomotif MotoGP.
"Kami merasakan antusiasme masyarakat yang sangat tinggi dengan total pelanggan yang mengikuti aktivasi ini mencapai lebih dari 35 ribu orang," jelas Nugroho.
Baca Juga: Ini Tips Hilangkan Kerutan Wajah dengan Face Yoga
Ia menambahkan bahwa tak sedikit yang bermimpi bisa nonton langsung MotoGP di Mandalika. Pertamina Lubricants berhasil mewujudkan mimpi para pelanggan ini.
Salah satu pemenang program Enduro Click & Win, Joni Kustiyono tak menyangka dirinya beruntung menjadi pemenang setelah ganti oli Enduro di motor yang ia pakai sehari-hari bekerja sebagai mitra ojek online.
“Terima kasih Pertamina Lubricants sudah memberikan kesempatan bagi Saya untuk bisa nonton langsung MotoGP™ di Mandalika. Tidak pernah bayangkan dapat kesana secara gratis. Ini akan menjadi momentum yang tidak akan pernah saya lupakan,” ucap Joni.
Di Mandalika, Pertamina Enduro bersama Pertamax Turbo membuka Enduro Turbo Hub berlokasi di SPBU Pertamina 54.835.08 Bypass Bandara Int. Airport dan SPBU Pertamina The Mandalika 54.835.14.
Endoro Turbo Hub ini menawarkan pengalaman seru seperti games, photo booth dan ganti oli dengan promo spesial Mandalika up to 20% discount untuk produk Enduro Series.
Baca Juga: Peluncuran Novel Depok, Tentang Ibuku, Kota Depok, Feminisme, Filsafat Kehidupan, dan Cinta
Selain itu, pengunjung dan para komunitas motor juga dapat membeli tiket nonton MotoGP™ sekaligus berbelanja Official Merchandise Pertamina Grand Prix of Indonesia.
Tidak kalah unik, tahun ini, Pengunjung juga dapat membeli oli Pertamina Enduro Series langsung dari vending machine yang berada area sirkuit. Hal ini berbeda dari biasanya karena pada umumnya vending machine kerap menjual makanan dan minuman.
Bagi Masyarakat di Lombok, Pertamina Lubricants juga membuka 10 gerai Festival Ganti Oli di 10 titik bengkel dengan promo spesial dengan bundling mechandise mulai 10-16 Oktober 2023.
Baca Juga: Ini yang Disampaikan Guru Besar FEB UI, Ada 5 Hal Penting dalam Kebijakan Moneter dan Keuangan
Hal ini merupakan salah satu upaya untuk menjadi bagian dari perputaran perekonomian masyarkat lokal yang di prediksi akan melonjak tinggi saat pergelaran MotoGP Mandalika 2023.
"Kehadiran brand oli Pertamina Enduro di MotoGP Mandalika menjadi salah satu milestone strategi go-global dari Pertamina Lubricants dan komitmen untuk mendukung dunia olahraga otomotif di Indonesia,” ungkap Nugroho.
Reporter: Kusbiantoro